RUTAN KLUNGKUNG TERIMA KUNJUNGAN TIM MONEV KANWIL BALI TERKAIT PELAPORAN BARANG MILIK NEGARA

Semarapura,INFO_PAS – Kamis (02/05) Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Bali kunjungi Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Klungkung terkait Pelaporan Barang Milik Negara.

Tim Monev Kanwil Kemenkumham Bali yang hadir terdiri dari 6 orang langsung oleh Kepala Subsi Pengelolaan Kepegawaian Rutan Klungkung, Albertina Gomez Da Silva.

lola
lola1

Dalam kegiatan Monev yang dilakukan terhadap Pelaporan Barang Milik Negara Tahun Anggaran 2024 Rutan Klungkung, Anggota Tim Monev Kanwil Kemenkumham Bali, Yohanes Arya Saputra mengatakan bahwa pelaporan yang dilaksanakan Rutan Klungkung sudah baik, namun terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti pengklasifikasian dan penyediaan dokumen agar bisa dilengkapi. “Kalo bagian kepegawaian sudah baik, namun ada beberapa hal yang perlu sedikit perbaikan seperti pengklasifikasian dokumen maupun ketersediaan laporan serta agar dapat berkoordinasi dengan pihak Kanwil jika terdapat kendala dalam pelaksanaan tugas di bidang kepegawaian”, jelas Yohanes.

Kepala Subsi Pengelolaan Kepegawaian Rutan Klungkung, Albertina Gomez Da Silva juga menjelaskan bahwa Rutan Klungkung sudah selalu berupaya melengkapi setiap data laporan terkait pelaporan Barang Milik Negara khususnya tahun anggaran 2024. Terkait beberapa catatan dari Tim Monev Kanwil Kemenkumham Bali ia mengatakan akan segera melengkapinya. “Kami selalu berupaya sebaik mungkin dalam melengkapi pelaporan Barang Milik Negara, namun memang kami masih mendapatkan beberapa catatan yang harus diperbaiki dari Tim Monev, kami akan segera memperbaiki dan melengkapi serta akan selalu berkoordinasi dengan pihak Kanwil jika terdapat kendala dalam pelaksanaannya”, jelas Albertina.

lola2
lola3

Adapun laporan BMN terdiri dari beberapa jenis, antara lain Neraca, Laporan Persediaan, Laporan Aset Tetap, Laporan Penyusutan, Laporan Kondisi Barang dan lainlain. Laporan-laporan dimaksud disusun dan dilaporkan secara periodik sebagai bentuk pertanggungjawaban atas penatausahaan dan pengelolaan BMN. Dari laporan yang diterbitkan, dapat dilihat bagaimana kualitas penatausahaan BMN pada suatu organisasi.  Tidak hanya itu saja, dalam kegiatan penatausahaan BMN, termasuk di dalamnya rencana pemanfaatan, penghapusan, dan pemindahtanganan BMN.

Kontributor : Humas Rutan Klungkung.


Jl. Mawar No. 13 Semarapura Klod - Klungkung
012-3456789 (edit)

Email Kehumasan
humas.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB KLUNGKUNG
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM BALI
Hari ini48
Kemarin75
Minggu ini573
Bulan ini2020
Total 36617

19-05-2024